Dinas PUPR Jombang Perbaiki Ruas Jalan Blimbing dan Gudo dalam Program 100 Hari Kerja

Minggu, 27 April 2025 05:35 WIB
Reporter : Redaksi

 

 

JOMBANG, Abdirakyat.com – Dalam Program 100 Hari Kerja Bupati Jombang, Warsubi SH, M.Si menunjukan komitmen yang kuat dalam peningkatan kualitas jalan yang ada di Kabupaten Jombang.

Adapun peningkatan kualitas jalan tersebut, ada dua ruas jalan prioritas, yakni Blimbing – Gudo dan Mojoagung – Mojoduwur telah selesai pengerjaannya.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Jombang, Bayu Pancoroadi, S.T, M.T mengatakan, ruas jalan Blimbing – Gudo sebagai penunjang kegiatan ekonomi masyarakat yang berbatasan dengan Kabupaten Kediri, itu telah selesai dikerjakan.

Menurutnya, perbaikan ruas jalan ini diprioritaskan sebab menjadi akses penghubung ekonomi antara kecamatan Gudo – Perak-Bandarkedungmulyo.

“Sebelumnya lebar jalan ruas Blimbing – Gudo hanya 6-7 meter, sekarang menjadi 8 meter. Termasuk (ketika hujan) ada genangan di depan pasar Blimbing, sudah tuntas dengan dibangunnya drainase,”terangnya dalam wawancara eksklusif di Dinas PUPR Jombang, pada Rabu (23/04/2025).

Ruas jalan Mojoagung – Mojoduwur mendapat perhatian khusus oleh Bupati Warsubi. Sebab sebagaimana Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) pola ruang wilayah tersebut adalah Kawasan Peruntukan Industri (KPI).

Upaya yang telah dilakukan untuk perbaikan ruas jalan ini adalah menaikan kelas jalan, dari kelas III menjadi kelas I. Kelas jalan yang lebih baik diharapkan dapat menarik penanam modal yang agar tertarik berinvestasi di kawasan tersebut.

“Karena pola tata ruang di Desa Grobogan ke selatan untuk kawasan peruntukan industri, maka Pemkab Jombang menaikan grade nya menjadi kelas I agar menarik investor baik dari dalam dan luar Jombang,”kata Bayu.

Sebagai informasi, ruas jalan kelas I sebagaimana Peraturan Menteri PUPR RI Nomor 13 Tahun 2024 memungkinkan lalu lintas kendaraan bermotor dengan lebar tidak melebihi 2.500 mm, panjang tidak melebihi 18.000 mm, dan tinggi tidak melebihi 4.200 mm. Adapun kapasitas beban maksimum mencapai 10 ton.

Target pemeliharaan jalan dalam rangkaian 100 Hari Kerja Bupati Warsubi mencapai 44 km. Dinas PUPR telah berhasil memperbaiki 17 km pada 73 ruas jalan di Kabupaten Jombang.

Masih dalam rangkaian Program 100 Hari Kerja Bupati Warsubi, Bayu Pancoroadi menyampaikan hingga Rabu (23/04/25) pihaknya telah melakukan pemeliharaan 17 ruas jalan sepanjang 15 km dari target 44 km.

“Target kami hingga Mei minggu ke tiga tuntas hingga 44 km pemeliharaan jalan,”pungkasnya.

Pemeliharaan jalan dilakukan untuk mendukung peningkatan ekonomi masyarakat, dan kenyamanan saat berkendara. (red) 

Berita Terkait

bannera
iklan-besar-fix

Berita Terpopuler

Berita Teknologi

Berita Politik

bannera

Berita Ekonomi