JOMBANG, Abdirakyat.com – Bulan Ramadan, merupakan bulan yang ditunggu-tunggu oleh umat Muslim di Indonesia. Sebab, Bulan Ramadan adalah bulan yang penuh ampunan dan juga keberkahan.
Oleh karena itu, Bulan Ramadan juga seringkali dimanfaatkan oleh berbagai kalangan untuk berbagi kepada sesama.
Bagi umat Muslim, memberi makanan atau minuman bagi orang lain yang hendak berbuka puasa, menjadi suatu kewajiban meskipun hanya seteguk air.
Salah satunya seperti yang dilakukan oleh Komando Rayon Militer (Koramil) 0814/03, Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang, Jawa Timur menggelar kegiatan sosial, yaitu berbagi takjil gratis, kepada pengendara roda 2, maupun roda 4 yang melintas di depan Koramil setempat.
Saat terpantau oleh awak media Abdirakyat.com, dilokasi pada Rabu (06/04/2022) sore, kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Koramil (Danramil) beserta puluhan anggotanya, Persatuan Istri Tentara (Persit) dan juga Persatuan Siaga Desa se Kabupaten Jombang.
Danramil 0814/03 Tembelang, Kapten CHB Sugeng mengatakan, kegiatan berbagi takjil bulan suci Ramadan ini merupakan bentuk kepedulian Koramil 0814/03 Tembelang, kepada masyarakat pengguna jalan yang tidak sempat membeli makanan untuk berbuka puasa dirumah.
“Takjil gratis Bulan Ramadan yang kami bagikan sebanyak 500 takjil. Kegiatan yang kami lakukan ini bertujuan untuk membantu masyarakat pengguna jalan yang belum sampai rumah untuk berbuka puasa,”kata Danramil.
Kapten CHB Sugeng berharap, kegiatan berbagi takjil ini bisa membawa keberkahan bagi semuanya, terutama pada saat bulan suci Ramadan.
“Kami berharap, melalui kegiatan ini semakin mempererat tali silaturahim kita kepada sesama umat Islam. Karena pada bulan Ramadan yang penuh berkah ini, kita sebagai umat Muslim dianjurkan untuk ” taqarrub “, yaitu mendekatkan diri kepada Allah dan juga mempererat hubungan kepada sesama,”pungkas Danramil 0814/03 Tembelang, Kapten CHB Sugeng. (rd)