Apel Kerja Lingkup Pemkab Jombang Bupati Ajak ASN Untuk Meningkatkan Amal Ibadah

Jumat, 17 Maret 2023 07:00 WIB
Reporter : Redaksi

 

 

JOMBANG, Abdirakyat.com – Apel kerja karyawan karyawati lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jombang yang diselenggarakan pada Jumat (17/3/2023) dilapangan Pemkab Jombang, Jawa Timur dipimpin langsung oleh Bupati Jombang Hj Mundjidah Wahab.

Dengan berseragam Korpri lengkap seluruh karyawan karyawati serta segenap jajaran Kepala OPD dilingkup Pemkab Jombang mengikuti apel kerja dengan tertib dan khidmat mendengarkan dengan seksama amanat Bupati perempuan pertama di Kabupaten Jombang ini.

“Syukur Alhamdulillah hari ini saya merasa bahagia dan menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh karyawan/karyawati yang dengan penuh tanggung jawab mengikuti apel kerja pada pagi hari ini”, tutur Bupati Mundjidah Wahab mengawali sambutannya.

Menurut Bupati Mundjidah Wahab kehadiran seluruh ASN pada Apel 17 Korpri sekaligus menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan 1444H ini menunjukkan adanya semangat kerja, loyalitas, integritas dan produktivitas.

Momentum ini, Bupati Mundjidah Wahab yang juga Ibu Nyai dari Ponpes Bahrul Ulum Tambakberas ini, mengajak para ASN untuk saling maaf memaafkan, membersihkan hati dan jiwa dan senantiasa meningkatkan amal ibadah dalam kegiatan sehari-hari.

“Beberapa hari lagi kita umat muslim akan memasuki bulan suci Ramadhan. Sebelum menjalankan ibadah puasa, kita sudah seharusnya saling memaafkan untuk membersihkan jiwa dari segala dosa yang terjadi akibat adanya kesalahan dan kekhilafan sepanjang saling berinteraksi sebagai sesama hamba Allah SWT”, tuturnya.

“Saya berpesan persiapkan diri secara maksimal. Luruskan dan kuatkan niat untuk memanfaatkan bulan suci Ramadhan ini agar lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya. Mari kita tinggalkan semua perbuatan dan hal-hal yang bisa membuat kita berdosa dihadapan Allah SWT”, pesannya.

Ucapan terimakasih juga disampaikan Bupati Mundjidah Wahab atas kontribusi, bantuan, amal jariyah seluruh ASN dan masyarakat Kabupaten Jombang dengan selesainya pembangunan Masjid Baiturrahman yang ada dilingkungan Pemkab Jombang.

Meski saat ini belum selesai sempurna Masjid sudah bisa digunakan untuk sholat berjamaah, juga kegiatan ibadah di bulan Ramadhan.

“Alhamdulillah, Insyaallah mulai hari ini Masjid Baiturrahman akan digunakan untuk khatmil qur’an para huffadz dilanjutkan shalat jum’at serta secara rutin digunakan untuk shalat berjamaah. Mari kita semarakkan Masjid ini dengan Syiar Islam,”terang Bupati Jombang.

“Terimakasih kasih atas bantuan, donasi dan amal jariyah Bapak Ibu sekalian untuk pembangunan Masjid ini. Semoga amal jariyah Bapak Ibu sekalian diterima dan dilipatgandakan oleh Allah SWT”, doa Bupati Mundjidah Wahab yang diamini seluruh yang hadir.

Mari kita memakmurkan masjid dan tempat-tempat ibadah dengan berbagai kegiatan, baik ibadah fardhu berjamaah dan ibadah-ibadah sunnah lainnya, mulai tadarrus al-qur’an, shalat berjamaah, shalat tarawih, kegiatan keagamaan lainnya. Karena setiap amal baik yang kita laksanakan pada bulan suci Ramadhan dinyatakan sebagai ibadah yang mendapat pahala besar di sisi Allah SWT, ajak Bupati Jombang.

“Jangan jadikan ibadah puasa sebagai alasan mengurangi kinerja tapi jadikanlah ibadah puasa sebagai dorongan untuk meningkatkan produktivitas terutama dalam memberi pelayanan kepada masyarakat,”pesannya.

“Secara pribadi saya juga minta maaf yang setulus tulusnya kepada seluruh karyawan karyawati dilingkup Pemkab Jombang. Terimakasih atas dukungannya, supportnya, kerja keras, inovasi, dan loyalitas saudara saudara semua. Mudah mudahan didalam kita melayani masyarakat membuat masyarakat bahagia, manfaat dan barokah. Semoga Kabupaten Jombang menjadi Kabupaten yang Baldatun Thoyyibatun Warobun Ghofur, aamiin ya rabbal alamin,”pungkasnya.

Usai Apel, Bupati Mundjidah Wahab didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Jombang, Asisten, Staf Ahli dan para Kepala OPD menandatangani prasasti Masjid Baiturrahman Pemkab Jombang dan melakukan pemotongan tumpeng, menandai dimulainya kembali aktivitas kegiatan ibadah di masjid tersebut. (red)

Berita Terkait

bannera
iklan-besar-fix

Berita Terpopuler

Berita Teknologi

Berita Politik

bannera

Berita Ekonomi