JOMBANG, Abdirakyat.com – Luar biasa, Pemecahan Rekor MURI“Flashmob Menari Remo Boletan yang dibawakan oleh 41.112 Penari” menjadi kado istimewa Hari Jadi Pemerintah Kabupaten Jombang ke 112.
Kegiatan yang di laksanakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Jombang dan disiarkan langsung oleh Dinas Kominfo Kabupaten Jombang, di YouTube Channel JOMBANGKAB TV pada Selasa (11/10/2022) pagi, berjalan lancar dan menyedot perhatian masyarakat Kabupaten Jombang.
Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab, bersama Wakil Bupati Jombang Sumrambah, seluruh Forkopimda, beserta istri, para Kepala OPD lingkup Pemkab Jombang semuanya ikut menari di lokasi Alon Alon Kabupaten Jombang, juga dijalan yang ada disekitar Alon Alon Kabupaten Jombang.
“Tercatat di Museum Rekor Dunia Indonesia, sebagai Rekor Dunia. Dengan bangga kami serahkan “Piagam Penghargaan, Museum Rekor – Dunia Indonesia No. 10.603/R.MURI/X/2022 Dianugerahkan kepada Hj. MUNDJIDAH WAHAB BUPATI JOMBANG atas REKOR
Pemrakarsa dan Penyelenggara Pagelaran Tari Remo Boletan oleh Penari Terbanyak
41.112 Peserta. Tertanggal Jakarta, 11 Oktober 2022″, pungkas Sri Widayati dari MURI. (red)