Bupati Jombang Sampaikan Selamat Atas Prestasi Pengadilan Agama Naik Kelas Menjadi Kelas 1A

Minggu, 10 Juli 2022 17:14 WIB
Reporter : Redaksi

 

 

JOMBANG, Abdirakyat.com – Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab menyampaikan ucapan selamat dan sukses atas capaian prestasi Pengadilan Agama Jombang, sehingga berhasil menjadi salah satu dari 26 Pengadilan Agama di Indonesia yang naik kelas dari Kelas 1B menjadi kelas 1A.

Pengadilan Agama Jombang Kelas 1B naik kelas menjadi kelas 1A, sesuai dengan Surat Keputusan Sekretaris Mahkamah Agung No. 818/SEK/SK/VII/ 2022 tentang Pemberlakuan Peningkatan Kelas Pengadilan Agama Jombang yang diberikan langsung oleh Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Non Yudisial di Ruang Rapat Tower gedung Mahkamah Agung lantai 2 Jakarta pada hari Senin, 4 Juli 2022.

“Alhamdulillah, saya sampaikan ucapan selamat dan sukses kepada jajaran Pengadilan Agama Jombang di bawah kepemimpinan Ibu Siti Hanifah, S.Ag., M.H berhasil meraih kenaikan kelas. Yang semula kelas IB menjadi kelas IA, tentu perjuangan ini tidak lepas dari kerja keras dari seluruh Pegawai Pengadilan Agama Jombang yang terus berbenah dan tidak pernah patah semangat”, tutur Bupati Mundjidah Wahab.

Bupati berharap, capaian ini semakin menguatkan komitmen Pengadilan Agama Jombang untuk terus meningkatkan kinerjanya didalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, pungkas Bupati Mundjidah Wahab.

Ketua Pengadilan Agama Jombang Siti Hanifah, S.Ag.,M.H menyambut gembira atas prestasi yang diraih ini. Dan mengucapkan terimakasih atas perhatian dan dukungan semua pihak kepada Pengadilan Agama Jombang, termasuk Bupati Jombang.

“Saya sampaikan ucapan terimakasih kepada Ibu Mundjidah Wahab Bupati Jombang, Pak Sekda dan jajaran Forkopimda, atas dukungannya. Semoga sinergitas kita akan semakin kuat”, tutur Siti Hanifah.

“Semoga dengan kenaikan kelas ini menambah komitmen kami dalam mewujudkan Pengadilan Agama Jombang untuk terus meningkatkan kinerja demi memberikan pelayanan prima berkelas dunia,” pungkas Siti Hanifah, S.Ag.,M.H

Dari Jawa Timur terdapat 13 Pengadilan Agama yang ditetapkan sebagai Pengadilan Agama (PA) kelas 1A. Pengadilan tersebut yakni PA Situbondo, PA Trenggalek, PA Ponorogo, PA Bondowoso, PA Kraksaan, PA Bangil, PA Mojokerto, PA Jombang, PA Nganjuk, PA Kab. Madiun, PA Bangkalan, PA Sumenep, dan PA Gresik. (red)

Berita Terkait

bannera
iklan-besar-fix

Berita Terpopuler

Berita Teknologi

Berita Politik

bannera

Berita Ekonomi